Polresbanggai.com – Kapolsek Batui IPTU Rudi Dg. Sumbung berkesempatan mendampingi Dandim 1308 LB Letkol Kav. La Ode Ashar Hamid melaksanakan aksi serentak penanaman bibit pohon.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Rabu (30/10/2024) pukul 09.00 Wita di sepanjang bibir pantai Desa Sinorang Kecamatan Batui Selatan Kabupaten Banggai.
”Penanaman pohon mangrove, serentak dilaksakan oleh Kodim 1308 LB bertemakan “Bersatu Dengan Alam Untuk Indonesia Hijau,” kata Kapolsek Batui kepada awak media.
IPTU Rudi mengatakan bahwa kegiatan tersebut sebagai wujud sinergi antara TNI-Polri dan stakeholder lainnya serta sebagai upaya mempertahankan dan memupuk rasa kebersamaan yang selama ini sudah terbentuk.
“Hal-hal seperti ini harus tetap dipertahankan serta dibina untuk menciptakan keharmonisan sehingga terwujud situasi Kamtibmas yang kondusif khususnya dalam menghadapi Pilkada,” ungkapnya.
Turut hadir Danramil Batui, Camat Batui Selatan, JOB Tomori, Pertamina E&P, Kades Sinorang, Kepala BKSD, dan KUPT KPH Toili-Baturube.*HumasPolresBanggai