
Polresbanggai.com – Tidak hanya melakukan Operasi Yustisi penegakan disiplin terhadap pelanggaran hukum protokol kesehatan, jajaran Polres Banggai juga menyalurkan bantuan kepada warga positif Covid-19 yang melakukan Isolasi Mandiri (Isoman).
Seperti yang dilakukan personel Polsek Lamala bersama Forkopimcam, Puskesmas Lamala dan petugas Posko PPKM Desa Tinonda menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) dari Bupati Banggai kepada warga Isoman di rumah masing-masing, Jumat (27/8/2021).
“Ini merupakan bentuk kepedulian dan dukungan pemerintah daerah bagi warga Isoman di rumah akibat terpapar Covid-19,” ungkap Kapolsek Lamala AKP I Nyoman Dunia.
Selain menyalurkan bantuan sembako, petugas gabungan yang dipimpin Camat Lamala juga turut memberikan semangat kepada warganya agar segera pulih dan selalu berpikiran postif serta tetap menerapkan protocol kesehatan (prokes).
“Kegiatan ini juga untuk mengecek dan memastikan warga Isoman tetap berada di rumah selama menjalani Isoman sampai dinyatakan sembuh,” kata AKP I Nyoman Dunia.
Bantuan sembako yang diberikan tersebut diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari dan jangan dilihat dari nilainya dan semoga bermanfaat.
“Kami harap lapisan masyarakat untuk tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan, dengan menerapkan 5M yaitu memakai masker saat beraktivitas diluar rumah, rajin mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan serta membatasi mobilitas,” harap AKP I Nyoman Dunia.*Humas Polres Banggai