930 x 180 AD PLACEMENT

Patroli Malam, Subsektor Tolbar Amankan Cap Tikus dan Sepeda Motor Knalpot Brong

Polresbanggai.com – Personel Subsektor Toili Barat (Tolbar) Polsek Toili, menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) berupa patroli dan razia, Minggu (5/6/2022) malam.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kasubsektor Tolbar Ipda I Wayan Sukarman SH, dengan merazia salah satu rumah warga yang disinyalir menjual miras tradisional jenis cap tikus di Desa Kamiwangi, Kecamatan Tolbar, Kabupaten Banggai.

Dalam penggeledahan tersebut, petugas berhasil mengamankan satu jerigen ukuran 20 liter berisi 10 liter miras cap tikus di dalam rumah milik SU (40).

“Barang bukti langsung kami sita dan amankan di Mako Subsektor Tolbar. Untuk pelaku akan dimintai keterangan lebih lanjut,” ungkapnya.

Selain itu, petugas juga mengamankan dua unit sepeda motor yang menggunakan knalpot brong di Jalan Trans Sulawesi, Desa Makapa.

“Kita juga membubarkan sekelompok warga yang tengah mengonsumsi miras cap tikus. Untuk sepeda motornya diamakan dan akan dilepaskan apabila pemiliknya sudah menganti dengan knalpot standar,” jelasnya.

Terpisah, Kapolsek Toili Iptu Tonny SH, menyatakan, pihaknya akan terus mengencarkan patroli maupun razia demi terciptanya kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Toili.

“Kegiatan seperti ini akan terus digencarkan demi terciptanya situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Toili,” tandasnya.*Humas Polres Banggai

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like
930 x 180 AD PLACEMENT