
Polresbanggai.com – Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran transaksi perbankan selama bulan Ramadhan, personel Satuan Samapta Polres Banggai, melaksanakan pengamanan di berbagai Bank dalam Kota Luwuk, Selasa (11/3/2025).
Pengamanan ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk mencegah tindak kriminalitas yang berpotensi terjadi di lingkungan perbankan, seperti pencurian, penipuan, atau perampokan.
Petugas melakukan penjagaan dan pemantauan di sekitar area bank, berkoordinasi dengan pimpinan serta petugas keamanan bank untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif.
Selain itu, personil juga memberikan imbauan kepada nasabah agar tetap waspada, menjaga barang berharga, serta mengikuti aturan keamanan selama bertransaksi di bank.
Diharapkan masyarakat dapat merasa lebih nyaman dan aman dalam melakukan aktivitas perbankan, terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri yang biasanya diiringi dengan meningkatnya transaksi keuangan.
Kasat Samapta Polres Banggai, AKP Jimyarto Anasim menegaskan bahwa pengamanan ini akan terus dilakukan selama bulan Ramadhan sebagai bentuk pelayanan kepolisian kepada masyarakat.
“Kami berkomitmen untuk terus menjaga stabilitas kamtibmas, terutama dalam menghadapi momen-momen penting seperti Ramadhan dan perayaan Idul Fitri,” tandasnya.*Humas Polres Banggai