
polresbanggai.com – Dalam rangka menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, Satuan Samapta Polres Banggai melaksanakan patroli ke sejumlah SPBU di wilayah kota Luwuk, Kabupaten Banggai, Minggu (4/9/2022).
Kegiatan yang dipimpin Kasat Samapta Polres Banggai AKP Jimyarto Anasim SH ini bertujuan untuk memelihara situasi kamtibmas pasca kenaikan harga BBM.
“Kegiatan ini untuk memonitor dan memantau kondisi di SPBU pasca kenaikan harga BBM,” ungkap Jimyarto.
Tak hanya monitoring, kegiatan itu juga dilakukan guna memastikan terpenuhinya ketersediaan stok BBM dan mengantisiasi terjadinya penimbunan.
“Dsri hasil monitoring situasi di SPBU aman kondusif. Tidak ada gejolak masyarakat akibat kenaikan BBM,” tandasnya.*Humas Polres Banggai