930 x 180 AD PLACEMENT

Polsek Bualemo Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Tahap I dan II

Polresbanggai.com – Dalam rangka mendukung program percepatan vaksinasi, Personel Polsek Bualemo melakukan pengamanan dan monitoring penyuntikan vaksin Covid-19 di Puskesmas Bulaemo, Kecamatan Bualemo, Kabupaten Banggai, Rabu (8/12/2021).

“Monitoring ini untuk memastikan vaksinasi ini berjalan dengan aman dan lancar,” ungkap Kapolsek Bualemo AKP Muhammad Asdar SH.

Vaksinasi yang diselenggarakan oleh Puskesmas Bulaemo ini diikuti sekitar 110 masyarakat untuk vaksinasi dosis I dan II.

“Untuk vaksin Astrazeneca dosis 1 60 orang, Sinovac dosis 1 sebanyak 12 orang dan Sinovac dosis 28 orang,” tutur AKP Asdar.

Menurut AKP Asdar, vaksinasi ini penting untuk membentuk kekebelan  tubuh terhadap virus corona guna menekan penyebaran Covid-19.

“Sebelum divaksin, para peserta vaksin terlebih dahulu melaksanakan pendaftaran, dilanjutkan dengan pemeriksaan screening, kemudian dilakukan penyuntikan vaksin,” ujar AKP Asdar.*Humas Polres Banggai

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like
930 x 180 AD PLACEMENT